FOTO KENANGAN PELATIHAN OLIMPIADE KOMPUTER
Rosi Blog
Rabu, 24 Juni 2020
Kamis, 18 Juni 2020
MASA PANDEMI COVID 19
Pada masa Pandemi Covid 19 yang terjadi semenjak 3 bulan yang lalu, membuat kehidupan di dunia menjadi luluh lantah, karena semua berdampak pada kehidupan manusia di dunia. Semua aspek terganggu baik itu dalam Perekonomian, bisnis maupun pendidikan.
Pada sektor perekonomian menyebabkan kehidupan menjadi susah, karena banyak diantara para karyawan swasta yang harus di PHK, yang menyebabkan kesusahan didalam kehidupan masyarakat. Banyak diantara mereka yang menjadi penganngguran sehingga susah untuk memenuhi kehidupan keluarganya. Begitu juga dengan dunia Pendidikan. Pada dunia pendidikan sekarang ini, para siswa harus belajar di rumah. Banyak dari orang tua yang mengeluh, karena pada saat pembelajaran di rumah ini banyak pembelajaran yang terbengkalai, karena para siswa menjadi malas untuk belajajr, bahkan lebih sering bermain gedjed ketimbang belajar. Tapi bagi Guru disini bahkan lebih ditantang lagi untuk meningkatkan Ilmu pengetahuan. Karena dengan adanya pembelajaran di rumah, guru lebih dituntut untuk bisa membuat Media pembelajaran Interaktif yang bisa digunakan untuk lebih menarik minat dan bakat dari para siswa untuk bisa belajar dengan baik. Mudah-mudahan pada masa Pandemi ini semuanya cepat berlalu dan pembelajaran bisa berjalan dengan normal kembali.
Kami rindu dengan semua murid-murid kami.
Langganan:
Postingan (Atom)
FOTO KENANGAN PELATIHAN OLIMPIADE KOMPUTER
FOTO KENANGAN PELATIHAN OLIMPIADE KOMPUTER